Thursday, November 1

[Lirik] S4 - She is My Girl (Indonesia ver.)



[Lirik] S4 - She is My Girl

(Arthur) Alright
What it is?
It’s called love thing

(Firly) I get get get it, I get get get it
It’s sweetly for the … Oh my lady

(Alif) Kuterbutakan pesona elokmu
Bibirmu begitu menggoda jiwaku
Mendadak serba risau
Kau membuat ku terpukau
Tonight tonight tonight

(Firly) Meskiku telah berpura tak peduli
Kau menjeratku cinta sampai mati
Apa yang kau perbuat hatiku  bergejolak
Tonight tonight tonight

(Jeje) Setiap saat ku terpikat
Kau buat ku terjerat
Kau yang terhebat

Come on come on come on come on
Come on come on come on come on
I wanna be with my girl

She’s my girl don’t touch touch
My baby girl don’t touch touch
Kau cantik menawan takkan terlupakan
Kau lah satu tanpa tandingan

She’s my girl don’t touch touch
My baby girl don’t touch touch
Kau cantik rupawan takkan terlupakan
Yang ku mau hanya cintamu
You’re my girl..

Rap:
(Firly&HyunA) I feel you boy it kinda be good fabulation this in love invasion come this section to action boy
I’m give you what you need, no need to think no need to blink!
I’m get review for finally to hype this song tonight..

(Arthur) Setiap ku menatapmu ku begitu terpikat
Jantungku berdentam-dentam setiap kita dekat
Kau membuatku gila
Kau membuatku mabuk cinta
tonight, tonight

(Jeje) Setiap saat ku terpikat
Kau buat ku terjerat
Kau yang terhebat

Come on come on come on come on
Come on come on come on come on
I wanna be with my girl

She’s my girl don’t touch touch
My baby girl don’t touch touch
Kau cantik menawan takkan terlupakan
Kau lah satu tanpa tandingan

She’s my girl don’t touch touch
My baby girl don’t touch touch
Kau cantik rupawan takkan terlupakan
Yang ku mau hanya cintamu
You’re my girl..

(Jeje) Setiap nafas yang terhembus
Kau membuatku terbius
Cinta sampai mampus

Come on come on come on come on
Come on come on come on come on
I wanna be with my girl

She’s my girl don’t touch touch
My baby girl don’t touch touch
Kau cantik menawan takkan terlupakan
Kau lah satu tanpa tandingan

She’s my girl don’t touch touch
My baby girl don’t touch touch
Kau cantik rupawan takkan terlupakan
Yang ku mau hanya cintamu
You’re my girl..

Tuesday, October 30

[News] "S4 Jakarta 1st Concert"



Jangan lupa saksikan S4 Jakarta 1st Concert tayang tanggal 1 November jam 21.00 WIB.

"Dimeriahkan oleh 4minute, Phantom, Blink, XOIX, Smash".

Hanya di INDOSIAR.

[News] S4 SWEET Jeje


Kemaren siang aku baru tahu kalo Lead vocal S4 ini atau biasa disapa Jeje sedang masa pemulihan dari sakit radang tenggorokan. Dan semoga Kak Jeje segera sembuh agar nanti tapping buat debutnya bisa full power.

Jangan lupa saksikan S4 Jakarta 1st Concert tayang tgl 1 November jam 21.00 WIB.
"Dimeriahkan oleh 4minute, Phantom, Blink, XOIX, Smash".
Hanya di INDOSIAR.

Monday, October 29

[Fact] S4 SMART Alif

Member S4 yang terakhir sekaligus maknae atau member termuda yaitu si SMART Alif ^^


  1. Punya akun twitter @AlifRizQ (SMART)
  2. Nama lengkapnya Alif Rizki Prihantoro
  3. Lahir di Tegal, Jawa Tengah, 24 November 1993
  4. Posisinya di S4 maknae, main vokal,  dance machine 
  5. nama fansnya AliFanatics
  6. Tinggi badan 175cm dan Berat badan 62kg
  7. Anak pertama dari 4 bersaudara. Dan dia sayang banget sama adik-adiknya.
  8. Warna kesukaan biru, hitam, ungu, putih tapi yang aling di suka itu warna MERAH
  9. Waktu SD pernah ikutan Lomba Adzan di sekolahnya di SD AL-Irsyad Tegal dan meraih juara 1.
  10. Paling suka angka 8 karena garisnya gak putus-putus.
  11. Punya account Facebook, Twitter, Whatsapp, Foursquare, YouTube, OnChat, Instagram. (yang aku tahu cuma FB ma twitter nya -___-)
  12. Pemalu, tapi suka usil juga (the next evil maknae...hehe :p)
  13. Orangnya gag bisa diem, selalu ada aja yang dilakuin
  14. Punya tanda lahir dibawah mata kanannya
  15. Saat pertama kali ke korea itu harus bawa 2 pak telor asin karena takut belum terbiasa dengan cita rasa makanan korea selain itu takut makanan di korea ada yg tdk bsa di makan (tidak halal)
  16. Karakter SMART yang melekat karena karena pintar ngedance, pintar main alat musik, pinter nyiptain lagu,suara bagus, dia selalu cekatan & penuh dengan ide pokoknya paket super lengkap.
  17. Alip merupakan tulang punggung di keluarganya
  18. Sebelum ikut audisi Galaxy Superstar dia side job nya itu nge-band dan juga sebagai wedding singer
  19. Alat yg gag pernah lupa di bawa sama Alif itu kaca (katanya "kira2 gw udah ok blm yaa") dan bisa ngaca sampai berjam jam dan tidak lupa catokan juga dibawanya karna rambut Alif yang ikal suka bandel-bandel sendiri.
  20. Dipanggil kantong ajaib sama member S4 lain karena apa yg dibutuhkan sama mereka pasti Alif selalu bawa
  21. Selalu menjadi teman curhat yg baik
  22. Lagu ciptaanya biasa terinspirasi dari curhatan hati orang lain dan curhatan hati seorang Alif (kata dia sendiri lo... ;p)
  23. Menyanyi itu sudah menjadi makanan sehari-hari waktu masih di Tegal
  24. Tidak mengakui keinginan menjadi lebih putih akhirnya kena setrum mesin kejujuran ^^
  25. Favourites things,food, best moment :  warna merah, fashion, semangka, warteg, cheese ttokpogi, CERMIN!!, gadget, sepatu, jaket
  26. Best moment : training di korea , prnh bwain lagu jazz di acara musik rock, dan kemudian penonton hening
  27. Pernah ada yang bilang mirip Jonghyun SHINee (sebelum debut) dan mirip Wooyoung 2pm ( kalo menurutku mirip Junho 2pm... apa deh :p)






jangan percaya kalo ini Alif :p


[Fact] S4 SENTIMENTAL Arthur

Nah...pasti ini yang udah ditunggu-tunggu siapa lagi kalau bukan si Sentimental Arthur... ^^


  1. Member yang satu ini beberapa hari yang lalu baru bikin akun twitter dan cukup waow sekitar 2 hari dibuat udah 2900 follower >>> @Arthur_Stefano
  2. Nama panjang visual S4 ini Arthur Stefano Anapaku
  3. Lahir di Waingapu, Kupang, NTT, 19 September 1991
  4. Posisinya di S4 sebagai visual karena dianggap yang paling menarik, bisa buat para cewek nglirik dan melting liat senyumnya... ^^
  5. Sebutan untuk para fansnya dan sudah diresmikan namanya ARTHURISTIC.
  6. Mempunyai tinggi badan 183cm dan berat badan 65kg.
  7. Pendidikan sekarang di  Fakultas Kedokteran, Universitas Hang Tuah, Surabaya...
  8. Anak ke 2 dari 3 bersaudara, kakaknya laki-laki dan adiknya perempuan.
  9. Hobbynya : Renang, Denger Musik, Baca Buku Yang Berhubungan Dengan Kedokteran
  10. Banyak yg bilang mirip jaejoong JYJ (masa sih?? ^^)
  11. Sebelumnya merupakan anggota 4beat
  12. Seluruh anggota 4beat ikut audisi Galaxy Superstar tapi hanya Arthur yang berhasil lolos sampai debut (tanggal 30 Oktober 2012)
  13. Awalnya dia ikut audisi Galaxy Superstar karna di ajak oleh temannya padahal saat itu lg sibuk-sibuknya kuliah.
  14. Pada saat di korea belajar dance sungguh2 karna pengetahuan dancenya itu masih kurang
  15. Kata member S4 Arthur itu suka GALAU>>> selalu kepikiran apa kritikkan yang dia dapat dari para member lain. (makanya dapet sebutan SENTIMENTAL >_<)
  16. Ketika ditanya sudah punya pacar atau belum cuma bisa senyum & menghela nafas.
  17. Paling pendiam di antara member S4 yg lain.
  18. Apa yg kurang menurut dia akan berusaha lebih baik dan lebih baik lagi.
  19. Ngefans sama Peterpan (sekarang namanya NOAH Band)
  20. JOMBLO katanya  (ayo buruan daftar... >_<)
  21. Pas nyanyi lagu paterpan secara live minta diiringin gitar sama Alif.
  22. Asli orang Nusa Tenggara Timur yang kuliah di Surabaya.
  23. Favourites things,food, best moment : ONE PIECE!! (Manga/anime), makanan yg enak2! , all bout his family stuff, his cross necklace, one piece action figure!
  24. Best moment : kumpul dgn keluarganya.
  25. Suka tokoh anime Monkey de Luffy dari One Piece.
  26. Masalah tidur itu nomer satu, tiap ada kesempatan pasti langsung tidur kalau gag ya ketiduran dan susah dibanguninnya.
  27. Paling sering kena kejahilan si maknae Alif.
  28. Gateng tapi gagap teknologi O_O (buktinya baru beberapa bulan buat akun Twitter, gag punya akun Facebook dan jarang bikin status jarang online kalau pun online paling banyak retweet aja -___-)



jangan percaya kalo ini Arthur :p

[Fact] S4 SWEET Jeje

Yang paling sweet di S4? Siapa lagi kalau bukan Jeje ^^


  1. Punya akun twitter @jefrigurusinga (SWEET)
  2. Bernama lengkap Jefri Haris Gurusinga.
  3. Asli Medan, lahir di Namorambe, 30 Maret 1989.
  4. Tinggi badannya 178cm dan berat badannya 67kg.
  5. Posisi di S4 sebagai Lead Vocal
  6. Sebutan untuk para fansnya adalah jejelovers
  7. Pendidikan di Universitas Sumatera Utara, Fakultas Komunikasi. (sebenarnya cuma tinggal sidang tapi demi S4 dia ambil cuti... fighting..! ^^)
  8. Anak ketiga dari 3 bersaudara. (oppa kita sama nih... ^^)
  9. Seorang anak laki-laki yang penuh dengan semangat. (kalau udah liat MV She is My Girl coba liat pas high five sama Arthur, semangat banget oppa yang satu ini ^^)
  10. Dia itu yg paling sering bales mention or DM dari #friendS4 (kalo lagi gag sibuk)
  11. Suka sama musik Jazz
  12. Waktu SD punya cita-cita jadi Pilot
  13. Hal-hal yang paling menyenangkan baginya adalah ketika berkumpul bersama keluarga.
  14. Warna kesukaannya itu biru.
  15. Best moment : ulang tahun di phaju (korea) , sejarahnya nangis pas ultah.
  16. Favourites things,food, best moment : fashion, jalan ke pantai, biru, ikan bakar dan masakan mamah.., hape selalu dibawa kemana-mana...
  17. Sebelum ikut Galaxy Superstar berdomisili di Medan dan menjadi penyiar radio dan DJ radio selama 4 tahun di medan.
  18. Dulu gag suka KPOP tapi seiring perjalan yang panjang lama-lama jadi suka.
  19. Waktu audisi Galaxy Superstar cuma iseng-iseng ikut dan gag punya persiapan sama sekali. (katanya bingung mau nyanyi apa waktu sampai ditempat audisi)
  20. Jeje sama sekali tidak mengerti dengan gerakan dance tapi dia berusaha dengan latihan terus.
  21. Sama seperti Firly, dulu badan Jeje cukup bersisi alias gendut tapi karena niatnya yang begitu kuat untuk diet dia berhasil menurunkan berat bandannya demi keluesannya belajar dance
  22. Jika ditanya kenapa fisik Jeje yang dulu dan sekarang beda, apa karena melakukan operasi plastik? jawabanya : TIDAK ^^
  23. Bibir Jeje selalu merah karena asli dari sono nya bukan karena pemerah bibir. ^^









Sunday, October 28

[Fact] S4 SEXY Firly

Fakta-fakta dari si sexy firly ^^



  1. Punya akun twitter @firlyfirlana (SEXY)
  2. Nama lengkapnya Firly Firlana biasa dipanggil Firly.
  3. Lahir di Lhokseumawe,15 Desember 1987.
  4. Mempunyai tinggi badan 184cm dan sekarang berat badannya 72kg.
  5. Anak pertama dari 3 bersaudara.
  6. Favourites things,food, best moment : Beautiful ( views,girls, moments,words) *reess* , bingsu, notebook ( Lyric book, his own lyric)
  7. Sebelum ikut Galaxy Superstar domisili di Jakarta. (sekarang bakal bolak-balik jakarta-seoul)
  8. Dulu badannya agak gemuk tapi tuntutan agar bisa debut, dia melakukan diet sehat. (sekarang tambah sexy ^^)
  9. Posisi di S4 sebagai Leader.
  10. Nama fansnya FELLAS, berasal dari kata Fella yang artinya teman atau sahabat.
  11. Hobby nya ngedance, sebelumnya punya kelompok dance namanya YOUNG CREW.
  12. Pandai berbahasa inggris, sekarang mempelajari bahasa korea. (mungkin udah lancar berbahasa korea... fighting..!!) ^^
  13. secara spesifik dance yg ditekuninya itu adalah street dance ato lebih dikenal dengan hiphop.
  14. Suka makanan korea yang namanya Bingsu. (kalau di Indonesia sejenis es buah atau koktail buah gitu)
  15. Inspirasinya adalah mendiang King of Pop Michael Jackson, Double MJ dan Michael Jordan.
  16. Bagian tubuh yang menurutnya paling sexy adalah pinggul.







[Profil] Superstar 4 "S4"

S4
  Go follow twitter @S4isOfficial / @S4US_intl

Kali ini profil dari masing-masing member S4... ^_^

Nama lengkap : Firly Firliana (SEXY)
Nama panggilan : Firly (피르리)
TTL : Lhokseumawe, 15 Desember 1987
Posisi : Leader, rapper, vokalis, dancer
Tinggi badan/Berat badan : 184cm / 72kg
  
Nama lengkap : Jefri Haris Gurusinga (SWEET)
Nama panggilan : JEJE (제제)
TTL : Namorambe, 30 Maret 1989
Posisi : Lead vocal,
Tinggi badan/Berat badan : 178cm / 67kg

Nama lengkap : Arthur Stefano Anapaku (SENTIMENTAL)
Nama panggilan : Arthur (아르쑤르)
TTL : Waingapu - Kupang, NTT, 19 September 1991
Posisi : Visual, rapper, vokalis
Tinggi badan/Berat badan : 183 cm / 65kg

Nama lengkap : Alif Rizky Prihantoro (SMART)
Nama panggilan : Alif (알 리프)
TTL : Tegal, Jawa Tengah, 24 November 1993
Posisi : Maknae, dance machine, main vocal
Tinggi badan/Berat badan : 175cm / 62kg
IG : @alifrizqp



S4 #1
S4 #2

[News] SUPERSTAR 4 (S4)

S4 Boyband Indonesia yang Siap Go Internasional


S4 merupakan sebuah boyband yang terbentuk dari audisi Galaxy Superstar. Dengan member Jeje, Arthur, Alif dan Firly. S4 itu singkatan dari Sweet (Jeje), Sexy (Firly), Sentimental (Arthur) dan Smart (Alif). Saat ini S4 sudah memiliki dua buah lagu yang salah satunya digarap oleh produser kondang Kim Do Hoon. Lagu yang dinyanyikan oleh S4 untuk promosi mini albumnya adalah "She is My Girl" yang berkolaborasi dengan Hyuna "4Minute". Dan lagu yang kedua berjudul "Driving Me Crazy". Kedua lagu tersebut mempunyai dua versi bahasa yaitu bahasa indonesia dan bahasa inggris.

Setelah mengenyam pendidikan selama enam bulan bersama Rainbow Bridge di Korea Selatan. Mereka kembali ke indonesia untuk debut atau comeback nya mereka yang akan mengisi diacara Showcase "Volume Up Party" 4Minute. Launching S4 yang disaksikan di 64 sampai 68 negara tentu sangat luar biasa untuk ukuran boyband pendatang baru dari Indonesia. S4 didukung hyuna 4minute dan G.Na di debut pertama mereka.

Setelah debut di Indonesia mereka segera kembali ke Korea Selatan untuk mengisi beberapa acara disana. Dan mereka akan bekerja keras dan latihan untuk acara yang sepektakuler pada 1 Desember 2012, dimana S4 diundang di acara MK festival dan sepanggung bareng kpop idol salah satunya TVXQ. Menjadi sebuah kebanggaan tersendiri karena S4 adalah satu-satunya boyband Indonesia yang diundang tampil disana. MK Festival adalah konser KPOP Allstar yang akan dihadiri oleh artis-artis KPOP papan atas Korea, salah satunya adalah TVXQ.

Intinya, kita kpopers indonesia dukung boyband indonesia yg punya talenta kaya S4. mereka bawa nama negara juga loh :) keren kan





Debut Digital Single Album "Sexy, Sweet, Smart & Sentimental"

S4 - Official Music Video for "SHE IS MY GIRL"

Feat. by Hyun A 4Minute